Harga dan Spesifikasi Smartfren Andro Tab. Produsen yang selalu berinovasi dalam karirnya, Smartfren kembali mengeluarkan produk terbaru yang berupa komputer tablet. Tablet ini dirilisnya pada Mei tahun lalu. Harga yang dibanderol tentu saja sangat murah karena memang smartfren sengaja menujukan tablet ini untuk menyasar ke pasaran mid range. Tablet yang dibesutnya kali ini adalah
Smartfren Andro Tab.
Tablet ini memiliki bentang layar yang cukup lebar yaitu sebesar 7 inci. Selain itu tablet ini juga dilengkapi fitur layar sentuh kapasitif. Fitur ini memungkinkan pengguna lebih leluasa dalam pengoperasian tablet karena sentuhan jari dapat dideteksi dengan lebih peka oleh tablet ini. Tidak hanya itu, tablet juga dijalankan dengan dukungan sistem operasi Android Ice Cream Sandwich (ICS) versi ke-4.
Dengan adanya dukungan OS Android, pengguna dapat mengunduh aplikasi-aplikasi menarik yang ada di Google Play. Ditambah pula dengan fitur di dalamnya berupa akses cepat CDMA yang mengusung teknologi EVDO Rev A. Fitur Smartfren Andro Tab yang lain adalah Google Apps, Adobe Flash Player versi 10.3, built-in GPS, dan masih banyak lagi.
Pada sektor penyimpanan data, tablet ini dilengkapi dengan memori internal yang memiliki kapasitas cukup besar yaitu 4GB. Memori internal ini didukung dengan fitur menarik yakni Nand Flash. Namun sayangnya tablet ini belum dibekali dengan slot microSD sehingga keperluan untuk melakukan ekspansi tidak bisa dilakukan pada tablet ini.
Bagi pengguna yang ingin mengabadikan momen penting, baik itu bersama keluarga, teman-teman, dan lain sebagainya, pengguna dapat menggunakan kamera yang ada pada tablet ini. Kamera ini berjumlah dua buah kamera, yaitu kamera utama dan kamera sekunder. Kamera utama memiliki resolusi 2 megapiksel di bagian belakang bodi. Sementara kamera sekunder terdapat di depan layar yang memiliki resolusi sebesar 2 megapiksel juga.
Menilik ke bagian jeroannya, Smartfren Andro Tab mengusung prosesor seri ARM Cortex-49 dengan kecepatan 800MHz. Selain itu terdapat pula sokongan RAM berkapasitas 1GB sehingga proses dalam menjalankan aplikasi atau yang lainnya bisa berjalan lebih cepat. Untuk urusan daya tahan, tablet ini ditopang dengan baterai berkapasitas 3000mAh. Tipe dari tablet ini sendiri adalah baterai Lithium.
Mengenai harga Smartfren Andro Tab, tablet ini dibanderol seharga Rp1.799.000 untuk harga produk baru per unitnya. Tersedia juga bonus dari smartfren berupa kuota internet 2GB untuk pengisian ulang minimal Rp50 ribu dan masa aktif bonus tersebut adalah 30 hari.
By
Diaz
,