Harga Sony Xperia E4 - Cukup lama tidak terdengar kabar dari sony kini akan segera
meluncurkan produk smartphone terbarunya, beberapa waktu lalu sony sempat tidak
ada kabar. Ketika begitu banyak vendor yang meluncurkan produk terbarunya,
namun sepertinya mengenai tidak adanya kabar dari produsen elektronik asal
negeri samurai tersebut sepertinya sedang disibukkan dengan smartphone terbaru
tersebut. Sony Xperia E4 akan segera dirilis diawal tahun 2015 untuk menyaingi
para vendor lain yang telah merilis produk terbarunya lebih dahulu. Xperia e4
ini ditujukan serta menyasar pada kelas menengah dan sepertinya akan menjadi
pesaing yang berat bagi para smartphone vendor lain. Harga yang diberikan pada
e4 juga masih dapat dijangkau dikelas menengah ditambah lagi desain serta
memiliki spesifikasi unggulan dikelasnya.
Dibekali dengan jaringan 2G dan juga 3G yang bisa anda
gunakan untuk menjelajah internet dengan kecepatan HSPA 21.1/5.76 Mbps pada
jaringan 3G nya. Xperia E4 ini memiliki dua versi berbeda ialah versi singleSIM
dan juga versi dualSIM, kedua versi tersebut hanya berbeda pada dukungan kartu
simnya dengan satu kartu sim serta dua kartu sim. Namun sayangnya pada produk
smartphone terbaru sony ini belum mendukunga jarringan LTE/4G yang tentunya
memiliki kecepatan yang lebih daripada 3G.
Terlihat dari sisi desain seperti biasanya bahwa sony selalu
menghadirkan desain mewah serta berkelas pada setiap produk smartphonenya.
Begitu juga dengan halnya xperia e4 ini, memiliki dimensi 137x74.6 mm dengan
ketebalan sekitar 10.5 mm serta berat totalnya adalah 144 g. Diproduk
smartphone sony biasanya selalu menhadirkan dimensi tipis namun sepertinya pada
produknya kali ini sedikit lebih tebal dimensinya.
Layar yang terbentang pada tampilan utamanya juga tak
tanggung-tanggung menggunakan layar berukuran 5.0 inchi dan telah menggunakan
layar berjenis IPS capacitive touchscreen. Dengan bentang layar selear lima
inchi serta telah menggunakan IPS lcd tentunya akan memberikan tampilan terbaik
dilayarnya. Ditambah lagi dengan resolusi yang dimiliki sebesar 540x960 pixels
dengan kepadatan pixel per inchinya ~220 pixels density. Untuk melindungi
layarnya juga telah disematkan proteksi kaca anti gores Scratch-resistant glass
yang akan melindungi layar dari goresan sehingga tetap tampil sempurna tanpa
tergores.
Beralih pada bagian kamera yang dibekalkan pada sony xperia
e4 ini juga unggulan seperti yang kita ketahui bahwa sony selalu membekali
produk smartphonenya dengan kamera terbaik. Begitu juga dengan xperia e4
dibekali dengan kamera berukuran 5 MP dibagian belakan sebagai kamera utama
dengan resolusi 2592x1944 serta autofocus juga LED flash sebagai pelengkapnya.
Tak lupa dibagian depan juga dibekali dengan kamera berukuran sebesar 2 MP yang
akan mendukung videocall anda serta dapat juga digunakan untuk mengambil gambar
meski tak sebagus kamera utama tentunya.
Sementara itu pada bagian penyimpanan juga memiliki ruang
yang cukup luas dengan 8 GB sebagai ruang internal bawaannya yang dapat anda
gunakan untuk menyimpan pada xperia e4. Namun ruang penyimpanan bawaan tersebut
masih dapat diperluas lagi dengan adanya dukungan dari microSD sebagai
eksternalnya. Pada ruang eksternal memiliki kapasitas penyimpanan yang dapat
mencapai hingga 32 GB, dengan total ruang ruang penyimpanan seluas itu pastinya
cukup untuk menyimpan file ataupun aplikasi anda pada xperia e4.
Dibagian dapur pacu sendiri memiliki kombinasi perangkat
keras serta lunak yang akan sangat menunjang peforma dari sony xperia e4.
Dibekali dengan chipset Mediatek MT6582 yang dibarengi dengan cpu Quad-core 1.3
GHz Cortex-A7 untuk hardwarenya. Sementara pada pengolah grafisnya dibekali
dengan gpu Mali-400MP2 yang akan memberikan tampilan grafis terbaiknya sehingga
and adapt memainkan game dengan HD tinggi sekalipun. Maka dari itu pada bagian
softwarenya sebagai pengoperasi perangkat keras tersebut dibekali dengan system
operasi Android OS v4.4.4 (KitKat). Kombinasi hardware juga software tersebut
tentu akan mendapatkan peforma terbaiknya.
Sementara itu pada baterainya sendiri dibekali dengan
baterai berkapasitas cukup untuk menjadi sumber dayanya seharian. Dengan
baterai berkapasitas 2300 mAh battery yang akan menjadi sumber daya dari xperia
e4 ini, ditambah lagi dengan terdapatnya fitur bawaan baterai stamina pada sony
xperia e4 yang akan semakin menambah daya tahan baterainya sehingga lebih lama
hingga satu hari lebih dalam pemakaian normal jika fitur tersebut diaktifkan.
Harga Sony Xperia E4 Dual SIM
Mengenai harga yang akan dibanderolkan pada sony xperia e4
ini masih dapat dijangkau oleh kalangan menengah karena memang menyasar pada
kelas menengah produk smartphone sony kali ini. Harga sony xperia e4 ialah
sekitar Rp 2.500.000 per unitnya untuk versi dualSIM namun pada versi singleSIM
nya pastinya sedikit lebih terjangkau lagi harga per unitnya. Jika anda
berminat dengan sony xperia e4 ini bisa menjadikan harga tersebut sebagai
patokan harga anda.
Spesifikasi Sony Xperia E4 Dual SIM
Network
|
2G bands
|
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2
|
3G bands
|
HSDPA 850 / 1900 / 2100 - E2114, E2124
|
HSDPA 900 / 2100 - E2115
|
Speed
|
HSPA 21.1/5.76 Mbps
|
GPRS
|
Up to 107 kbps
|
EDGE
|
Up to 296 kbps
|
Body
|
Dimensions
|
137 x 74.6 x 10.5 mm (5.39 x 2.94 x 0.41 in)
|
Weight
|
144 g (5.08 oz)
|
SIM
|
Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
|
Display
|
Type
|
IPS capacitive touchscreen, 16M colors
|
Size
|
5.0 inches (~67.4% screen-to-body ratio)
|
Resolution
|
540 x 960 pixels (~220 ppi pixel density)
|
Multitouch
|
Yes, up to 4 fingers
|
Protection
|
Scratch-resistant glass
|
Platform
|
OS
|
Android OS, v4.4.4 (KitKat)
|
Chipset
|
Mediatek MT6582
|
CPU
|
Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7
|
GPU
|
Mali-400MP2
|
Memory
|
Card slot
|
microSD, up to 32 GB
|
Internal
|
8 GB, 1 GB RAM
|
Camera
|
Primary
|
5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus, LED flash
|
Features
|
Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
|
Video
|
1080p@30fps
|
Secondary
|
2 MP, 720p
|
Comms
|
WLAN
|
Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
|
Bluetooth
|
v4.1, A2DP, apt-X
|
GPS
|
Yes, with A-GPS
|
Radio
|
FM radio with RDS
|
USB
|
microUSB v2.0
|
Battery
|
|
Non-removable Li-Ion 2300 mAh battery
|
Colors
|
Black, White
|
By
Diaz
,