Notebook Fanless Acer Aspire V11 Rilis di Eropa - Acer Vendor asal Taiwan ini memperkenalkan notebook baru yang terdengar kabar telah beredar di pasaran eropa, nama produk ini adalah
Acer Aspire V11.
Meski toko-toko elektronik di eropa kini sudah mulai memasukkan nama
Acer Aspire V11 kedalam daftar jualnya, namun belum ada infirmasi resmi mengenai produk tersebut akan dipasarkan secara luas di seluruh benua.
Fitur-fitur Acer Aspire V11
Display :
Dari segi tampilan Acer Aspire V11 ini menggunakan layar yang berukuran 11,6 inch, yang berresolusi standar, yakni 1366 x 768 piksel. Dengan memiliki ketebalan hanya 22 milimeter dan berat sekitar 1,3 kg. Notebook ini jadi mudah untuk dibawa kemana-mana dan tidak repot tentunya dengan nukurannya yang slim.
Processor :
Acer Aspire V11 memakai processor low Power Intel Bay Trail. Processor ini sangat hemat daya untuk penggunaan battery. Teknologi yang digunakan untuk memproduksi processor Bay Trail ini mencapai 22nm, Prosesor ini memiliki 4 buah core dengan kemampuan menjalankan Sistem Operasi berukuran 64 bit.dan berkecepatan 1,33 GHz hingga 1,86 GHz.
Memori / RAM :
Acer Aspire V11 menanamkan memori penyimpanan hingga 1TB dengan 8GB RAM
OS yang digunakan :
OS Windows terbaru yaitu Windows 8.
Daya Tahan Battery :
Notebook ini memiliki waktu standby sekitar 7jam, (karena notebook ini tidak memakai kipas jadi bisa menghemat konsumsi daya battery).
Koneksi :
Acer Aspire V11 juga difasilitasi sebuah port Ethernet, port HDMI, 2 port USB 2.0, sebuah port USB 3.0, dan card reader, dan 2 speaker stereo didalamnya.
Warna :
Terdapat 4 Varian Warna , yaitu Putih, Hitam, Biru Langit, dan Merah Jambu (pink).
Harga Acer Aspire V11
Harga Acer Aspire V11 ini di pasaran eropa dibanderol 301 USD hingga 306 USD, jika di indonesian sekitar Rp. 4.200.000. Namun untuk sementara Notebook ini masih beredar di eropa saja,untuk indonesia yang sabaar dulu aja, ditunggu releasenya.
Baca juga Harga Acer Iconia Tab 7 A1-713 Beserta Spesifikasi Maksimal
By
Diaz
,