HP Slatebook 14 ini dibekali dengan layar yang berukuran 14 Inch FULL HD dengan resolusi 1920 x 1080 px. Slatebook 14 ini menggunakan chipset Nvidia dengan processor Quad-core ARM Cortex-A15 yang memiliki kecepatan hingga 1,9GHz di bagian dapur pacu, sedangkan untuk bagian gravisnya, notebook ini dibekali dengan GeForce ULP 72-core yang akan menjadikan tampilan layar anda semakin jernih.
Untuk spesifikasi lebih lengkapnya, dibawah ini akan saya jelaskan fitur lengkap dari HP Slatebook 14 ini.
Fitur-Fitur HP Slatebook 14
Display :
Slatebook 14 ini memiliki layar berukuran 14 inch Full HD, yang beresolusi 1920 x 1080 px. Kecanggihan Slatebook 14 ini terletak di bagian layar nya ini karena memilki fitur layar sentuh layaknya Tablet PC. Dengan pengolahan grafis GeForce ULP 72-core yang akan memberikan kecerahan warna tampilan layar dengan kualitas terbaik. Notebook ini termasuk notebook yang memiliki ukuran slim,karena hanya memiliki ketebalan sekitar 16 milimeter saja , tentunya akan terlihat ramping dan stylish apabila dibawa kemana-mana.
Processor :
Untuk dapur pacunya Slatebook 14 ini menggunakan Quad-core ARM Cortex-A15 yang terkenal dengan hemat untuk daya batttery. Untuk chipset , Slatebook 14 ini menggunakan Nvidia Tegra 4, yang akan memberikan kenyamanan pemakainya dengan kecepatan mengakses aplikasi-aplikasi dalam notebook tersebut.
Memori RAM/ROM :
Slatebook 14 memiliki memori internal sebesar 16 GB dengan ROM 2GB didalamnya, apabila masih kurang, anda juga bisa menambahkan memori eksternal hingga mencapai 64 GB didalam notebook tersebut.
Sistem Operasi / OS:
Untuk Sistem Operasi, Slatebook 14 ini sudah menggunakan OS Android v4.3 (Jelly Bean), tentunya akan memberikan tampilan sangat menarik dan berbeda dari notebook yang lain, karena kebanyakan notebook itu menggunakan OS dari Windows yang sudah umum dipasaran.
Battery :
Notebook ini memliki waktu stand-by hingga 9 jam pemakaian.
Fitur lain :
Untuk konektivitas , Slatebook 14 ini dibekali dengan wifi 802.11b/g/n, dan Bluetooth untuk koneksi data, Terdapat juga port USB 3.0, USB 2.0, serta HDMI di dalam notebook ini.bagi anda yang suka dengan musik, slatebook 14 ini dilengkapi dengan empat speaker Beats Audio yang akan memberikan suara yang halus dan nyaman ditelinga,serta ada colokan audio dan mikrofon juga.
Warna:
Notebook in hanya memiliki 1 pilihan Warna saja, Warna kuning yang dikombinasikan dengan warna hitam, namun notebook ini tetap terlihat maskulin,dan elegan menggunakan 2 warna tersebut.
Harga Slatebook 14
Pihak HP menurut rencana akan mulai memasarkan Slatebook 14 yang menggunakan OS Android jelly Bean ini pada awal bulan agusutus 2014 dengan banderol 429 USD atau bila dirupiahkan sekitar Rp.5,2 juta rupiah.
Baca juga Daftar Harga Blackberry Terbaru November 2014
By
Diaz
,